Torehkan Prestasi Nasional, Dua Mahasiswa Pendidikan Sejarah Universitas Hamzanwadi Bawa Pulang Medali

Torehkan Prestasi Nasional, Dua Mahasiswa Pendidikan Sejarah Universitas Hamzanwadi Bawa Pulang Medali

Selasa, 08 Juli 2025, Juli 08, 2025


RADARBUMIGORA Com– Membanggakan, dua mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Sejarah, Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi (FISE), yakni Titin Eka Sari dan Lalu Fahrurrozi, sukses meraih Silver Medal (Juara 2) diajang bergengsi Nusantara Creative Competition. Lomba Esai Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Universitas AKPRIND Yogyakarta (6/7/2025)


Kompetisi esai tingkat nasional ini diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, dengan tema yang menantang dan aktual. Delegasi Universitas Hamzanwadi berhasil mencuri perhatian dewan juri melalui gagasan kritis dan solutif dalam tulisan esai mereka.


Dekan FISE, Dr. Muh. Fahrurrozi, MM, memberikan apresiasi tinggi atas pencapaian ini.


“Kami bangga dan sangat mengapresiasi pencapaian mahasiswa kami. Ini menunjukkan bahwa mahasiswa FISE, khususnya Prodi Pendidikan Sejarah, tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga mampu tampil di tingkat nasional dengan ide-ide yang bernas dan membangun. Semoga ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya,” ungkapnya.


Menurutnya bahwa Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa mahasiswa Universitas Hamzanwadi mampu bersaing dan berkontribusi dalam dunia akademik nasional. Semoga prestasi ini menjadi pemantik semangat bagi seluruh mahasiswa untuk terus berkarya dan membawa harum nama universitas.


Sementara itu, Titin Eka Sari menyampaikan kesannya selama mengikuti lomba:


“Mengikuti kompetisi ini memberikan pengalaman yang luar biasa. Kami belajar untuk berpikir kritis, menulis secara ilmiah, dan tentu saja membangun kepercayaan diri. Alhamdulillah, kerja keras kami terbayarkan dengan hasil yang membanggakan,” Ucapnya.


Ditempat yang sama Lalu Fahrurrozi mengaku bahwa  ini bukan sekadar lomba, tapi ruang untuk menguji diri, memperluas wawasan, dan membawa nama baik kampus ke kancah nasional. (Red).


TerPopuler