SMAN 1 Mataram Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kekalik

SMAN 1 Mataram Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kekalik

Jumat, 11 Juli 2025, Juli 11, 2025


RADARBUMIGORA.Com- Dalam semangat kepedulian dan solidaritas, SMAN 1 Mataram melalui Smansa Care Foundation, yang didukung oleh Remaja Mushalla Al-Muhsinin, menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir di Kelurahan Kekalik, Kota Mataram.


Bantuan tersebut merupakan hasil donasi yang dikumpulkan selama tiga hari, mulai 7 hingga 9 Juli 2025. Seluruh bantuan kemudian disalurkan secara langsung pada 10 Juli 2025 dan diterima oleh Lurah Kekalik sebagai perwakilan warga terdampak.


Plt. Kepala SMAN 1 Mataram, Burhanidin, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam aksi kemanusiaan ini, mulai dari guru, siswa, alumni, hingga keluarga besar SMANSA. Ia berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban warga serta menjadi penyemangat dalam menghadapi musibah yang terjadi.


"Kepedulian tidak pernah sia-sia. Sekecil apa pun kebaikan, akan selalu berarti besar bagi yang membutuhkan," ujarnya.


Aksi ini menjadi bukti nyata bahwa nilai-nilai kemanusiaan dan empati terus tumbuh di lingkungan pendidikan, sekaligus memperkuat peran sekolah sebagai pusat pembinaan karakter dan kepedulian sosial.(Red).

TerPopuler